Senin, 09 Juli 2012

Hakikat Penelitian

Hakikatnya, penelitian merupakan suatu kegiatan ilmiah yang bertujuan untuk memperoleh pengetahuan yang benar tentang suatu masalah. Pengetahuan yang benar yang dimaksud adalah berupa fakta-fakta, konsep, generalisasi, dan teori, yang harapannya dapat membantu manusia memahami dan dapat mempermudah pemecahan masalah berkaitan dengan fenomena yang diteliti.

Pembahasan utama dalam penelitian disebut sebagai "masalah penelitian". Masalah penelitian muncul karena
adanya kesenjangan antara yang diharapkan dengan kenyataan yang ada. Das Sein dan Das Sollen, apa yang ada dan apa yang seharusnya ada.

Kebenaran yang berlaku dalam sebuah penelitian adalah "kebenaran ilmiah". Hasil penelitian saat ini mungkin hanya benar pada saat ini dan pada saat lain kebenaran sudah tidak relevan.

Motivasi dan tujuan dari sebuah penelitian adalah keinginan untuk memecahkan masalah dan pemuasan rasa ingin tau atas fenomena yang dihadapi.

Kuliah Metode Penelitian Kuantitatif oleh Drs.Zahrotul Uyun, M,Si

Tidak ada komentar:

Posting Komentar